Perbedaan HDD dengan SSD

Hai sobat kali ini saya akan menjelaskan perbedaan HDD dengan SSd.
SSD atau Solid State Drive adalah perangkat yang berfungsi sama seperti Harddisk yang saat ini banyak digunakan yaitu sebagai media penyimpanan data yang memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan Harddisk.
Harddisk yang saat ini umum digunakan memiliki harga yang terjangkau dan kapasitas yang cukup besar namun banyak juga memiliki beberapa kelemahan yaitu :

§  Memiliki motor penggerak untuk memutar cakram magnetis agar dapat dibaca oleh head yang tentunya menghasilkan bising yang cukup mengganggu.
§  Sifatnya yang rentan tidak boleh terkena guncangan karena adanya head yang posisinya tidak boleh bergesekan dengan piringan disk. Sedikit saja head tersebut terguncang maka data akan terhapus.
§  Menggunakan daya yang cukup besar karena diperlukan untuk memutar motor penggerak dalam kecepatan tinggi serta head untuk membaca data pada piringan disk.
§  Menghasilkan panas dari hasil kerja motor penggerak.

SSD merupakan solusi dari semua masalah diatas yang sebenarnya sudah dikembangkan sejak tahun 1970. Dan sebenarnya memori sejenis ini sudah kita gunakan di PC sehari hari yaitu yang biasa kita sebut dengan RAM (Random Access Memory) sayangnya sesuai namanya memori yang disimpan hanya bertahan selama daya masih diberikan ke memori tersebut. Sedangkan SSD merupakan device yang memiliki sifat non Volatile Memory yaitu memori penyimpan data tetap dapat menyimpan data pada saat tidak ada pasokan daya.
Dan berikut ini adalah beberapa kelebihan SSD dibandingkan harddisk konvensional dengan motor penggerak :
§  SSD memiliki waktu akses yang lebih tinggi ini karena tidak digunakannya motor penggerak dan Waktu start-up yang lebih tinggi. lni berdampak pada akses data yang lebih tinggi, latency yang lebih rendah, dan waktu pencarian data yang lebih cepat.
§  Memori SSD tidak memiliki bising karena memang tidak ada bagian yang bergerak.
§  Lebih menghemat listrik dibandingkan harddisk karena tidak diperlukan motor penggerak namun pada SSD dengan kapasitas lebih besar tetap memakan daya cukup tinggi
§  Karena tidak memiliki head yang mengambang maka menjadi lebih tahan guncangan serta suhu yang tinggi.
§  Memiliki dimensi yang lebih kecil serta berat yang lebih ringan.

Dengan semua kelebihan diatas maka memori SSD ini tampaknya akan menggantikan Harddisk konvensional yang saat ini banyak digunakan. Dan tentunya harga yang lebih murah serta kapasitas SSD yang semakin besar.

1 comments:

POst ANda bagus dan semoga lain kali lebih bermanfaaat kembali.
JanganLupa Kunjungi dan Comment Blog Saya ^^ http://aikawafaith.blogspot.com/

Reply

Post a Comment